Rekomendasi Film Sedih yang Siap Menguras Air Mata

Biasanya film yang dapat menguras air mata terdapat pada genre puisi pendek seperti drama, romansa, persahabatan, keluarga bahkan genre aksi sekalipun. Bagi kamu yang suka dengan film - film sedih, kamu bisa menonton beberapa rekomendasi film di bawah ini.

1. Hachiko 

Hachiko menceritakan kesetiaan seekor anjing kepada pemiliknya. Anjing memang dikenal sebagai hewan setia. Julukan tersebut pun tergambar dalam film ini. Faktanya film ini diambil dari kisah nyata legendaris asal Jepang tentang anjing yang bernama Hachiko. Film ini dibuat dua versi, yaitu Amerika dan Jepang. Dalam versi Amerika, diceritakan bahwa Hachi adalah seekor anjing milik tuan Parker. Setiap sore ia akan menjemput tuannya di stasiun. Suatu hari tuan Parker menderita sakit dan pingsan di tempat ia mengajar hingga akhirnya meninggal dunia. Hachi dengan setia selalu berada di stasiun untuk menunggu tuannya yang tak kunjung datang.

2. Stand by Me

 Film asal Korea Selatan ini mengisahkan perjuangan seorang kakek untuk membahagiakan kedua cucunya. Kakek Kim Hak Su merawat dan tinggal bersama dua cucunya, Kim Deok Goo dan Kim So Hee. Deok Goo lahir di keluarga yang tidak ideal. Dengan sang ayah yang telah meninggal, sementara ibunya diusir oleh kakeknya karena telah mencuri uang kematian suaminya. Suatu hari kakek Ha Su menderita penyakit dan ia pun meninggal dunia.

3. Miracle in Cell No.7

Film ini akan menguras air mata dari awal hingga akhir. Film ini menjadi film legendaris yang bahkan dibuat berbagai versi. Mengisahkan seorang anak yang berusaha mengembalikan nama baik ayahnya yang menderita penyakit mental. Kehidupan keduanya sangat sederhana , meski sang ayah menderita gangguan mental namun perjuangannya sangat patut diapresiasi. Film ini bahkan membuat para penonton menangis.

4. Wedding Dress

Film ini mengisahkan hubungan istimewa antara anak dan ibu dengan pola asuh otoritatif. Ibunya bekerja sebagai desainer gaun pengantin dan membuatnya sibuk dan jarang memiliki waktu untuk sang anak. Kisah mengharukan ketika ibunya divonis menderita kanker stadium akhir. Ia pun tersadar dan tak lagi menyia - yiakan waktu terakhirnya dengan sang anak perempuan. Film ini dijamin akan membuatmu nangis bombay.

5. My Girl

Film ini mengisahkan tentang persahabatan seorang anak laki - laki yang menderita berbagai macam alergi. Ia bersahabat dengan tetangganya yang bernama Vada. Vada mempuyai kondisi psikologis khusus yang membuatnya terus merasa khawatir akan kesehatan fisiknya. Keduanya menghabiskan waktu bersama selama libur musim panas. Film ini memang cocok ditonton saat liburan. 

Comments